Selasa, 17 Februari 2015

Mengapa Mata Kuliah Pemikiran Politik Islam?



Nama     : Ansor Budiman
Nim        : 1302045098

Tugas Pertama Mata Kuliah Pemikiran Politik Islam


1.       Alasan Mengambil Mata Kuliah Pemikiran Politik Islam
Ketertarikan saya secara pribadi untuk mengambil Mata Kuliah Pemikiran Politik Islam disamping saya seorang Muslim adalah kekaguman saya dimana Islam sebagai agama selain memiliki sistem ekonomi juga terdapat pemikiran pemikiran politik didalamnya dan  untuk mengetahui bagaimana Politik Islam sesungguhnya diawali oleh kekaguman saya dengan salah seorang tokoh Islam Salahudin Al-Ayubi  di abad 11 yang berhasil memimpin baik politik maupun militer bahkan juga disegani oleh dunia barat hingga sekarang sehingga kurang lebih selama 14 abad islam memimpin peradaban dunia dengan ajarannya yang menyeluruh agak bertolak belakang dengan terjadinya abad pencerahan di Eropa yang mendapatkan kejayaannya kembali justru dengan semangat sekularisasi.



2.       Rencana Setelah Mempelajari Pemikirian Politik Islam

Setelah mempelajari pemikiran politik Islam dalam jangka pendek akan saya gunakan untuk penyusunan skripsi dan jangka panjang semoga nilai-nilai positif dari pengetahuan mengenai Pemikiran Politik Islam bisa digunakan dalam menjalani kehidupan.


3.       Yang Terlintas Saat Pertama mendengar tentang Pemikiran Politik Islam
Yang pertama terlintas tentu saja Al Quran, karena Al Quran lah yang menjadi Pandangan dan Sumber Hukum utama dari Umat islam sehingga mustahil kiranya ada Pemikiran Politik Islam yang tentunya penuh dengan filsafat tanpa ada Al Quran dalam penuntunnya.



Terima Kasih dan Mohon Bimbingannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar